MotionBanking Menambahkan Layanan Kredit Pintar dan MotionPay Kedalam Aplikasi

Jakarta, 21 April 2022 – PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP atau Perseroan), anak perusahaan dari PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP), mengintegrasi MotionPay dan layanan Peer-to-Peer (P2P) lending KreditPintar didalam aplikasi MotionBanking. Perseroan telah mengantongi persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia (BI) untuk kedua layanan tersebut. Kedua layanan tersebut merupakan bagian dari rencana Perseoran untuk melengkapi ekosistem MotionBanking dan meningkatkan akun aktif. Nasabah MotionBanking mendapatkan kemudahan registrasi MotionPay hanya dengan satu klik, menggunakan e-KYC yang sudah terdaftar di MotionBanking. Hal ini memaksimalkan akuisisi pengguna baru di ekosistem Motion Digital. Interkoneksi antara MotionBanking dan MotionPay memungkinkan nasabah untuk melihat saldo MotionPay dan top-up secara mudah. Sejak November 2021 lalu, untuk memperluas penetrasi pasar, Kredit Pintar telah bekerjasama dengan aplikasi MotionBanking untuk merealisasikan penandatanganan kerjasama antara Kredit Pintar dan MNC Bank. Nasabah dengan mudah mendapatkan pinjaman langsung dari aplikasi MotionBanking Kemudahan pembukaan rekening tabungan sekaligus pinjaman menggunakan biometric onboarding Persetujuan pinjaman cepat dibawah 24 jam Berbagai promosi menarik untuk nasabah yang pinjamannya disetujui “   Kami sangat senang untuk telah menerima persetujuan dari OJK dan BI karena ini akan memberikan kesempatan menarik untuk mengintegrasikan layanan MotionPay dan Kredit Pintar ke aplikasi MotionBanking kami, yang semakin melengkapi penawaran layanan kami saat ini. Bank digital kami akan menjadi salah satu yang dirasakan nasabah bermakna untuk digunakan dan mempermudah transaksi, sehingga mendorong pengalaman nasabah yang positif. – Jessica Tanoesoedibjo, Direktur BCAP “  Melalui kerja sama tersebut, telah terjadi intergrasi Application Programming Interface (API) antara Kredit Pintar dengan MotionBanking. Dimana hal ini merupakan inovasi perbankan digital pertama di market Indonesia.-Wawan Salum, CEO Atome Financial Lebih lanjut Wawan Salum menjelaskan, integrasi ini memudahkan nasabah MotionBanking untuk mengakses pinjaman Kredit Pintar melalui aplikasi MotionBanking tanpa keluar dari ekosistem aplikasi MotionBanking. Dengan demikian, pengajuan pinjaman bisa langsung diproses. Selain kerjasama dengan MotionPay dan Kredit Pintar, Perseroan juga sedang menunggu perijinan dari pihak terkait sebagai penyedia alat pembayaran QRIS dan persetujuan peluncuran virtual credit card Visa dan Mastercard. Perseroan juga sedang uji coba untuk layanan Deposito Online dengan bunga bersaing dan tarik dan setor tunai di minimarket.

Pemenang Undian Smartphone Bulan September

Selamat! Kepada 1000 nasabah MotionBanking telah memenangkan hadiah smartphone Ketentuan pengiriman hadiah, mohon perhatikan poin-poin berikut: Info pemenang hanya diinformasikan di media sosial official Instagram/TikTok/YouTube @motionbankingid dan Website MNC Bank Mohon melakukan konfirmasi data dengan mengisi formulir yang dikirimkan via email info_motionbanking@mncbank.co.id Pemenang harus mengisi saldo tabungan di aplikasi MotionBanking sesuai arahan pada email info_motionbanking@mncbank.co.id Mohon tidak melakukan transfer ke rekening manapun, karena sistem MotionBanking yang akan melakukan pendebetan pada rekening nasabah pemenang Agar tidak percaya informasi selain dari official email info_motionbanking@mncbank.co.id Hati-hati penipuan yang mengatasnamakan MotionBanking atau MNC Bank. Untuk informasi lebih lanjut hubungi Call Center di 1500188 Bagi yang belum dapat kesempatan memenangkan hadiah smartphone bulan ini, masih ada kesempatan terakhir Oktober ini. Yuk! Semakin banyak menabung, semakin besar kesempatan memenangkannya.

MotionBanking & POS Indonesia: Sediakan Layanan Setor Tarik Tunai

Layanan Setor Tarik Tunai tanpa Kartu di Seluruh Indonesia

PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP), anak perusahaan dari PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) telah menandatangani perjanjian kerja sama dengan PT Pos Indonesia untuk mengembangkan layanan setor dan tarik tunai di seluruh kantorpos milik Pos Indonesia. Hal ini menjadi salah satu upaya strategis MotionBanking untuk menjangkau masyarakat unbanked dan underbanked dengan menyediakan layanan aman dan terpercaya yang dekat dari tempat tinggalnya sehingga para pengguna dapat melengkapi kebutuhan finansial sekaligus memberikan kenyamanan perbankan. Pos Indonesia memiliki jaringan yang luas dengan 4.524 kantorpos di seluruh Indonesia, tersebar hingga ke pelosok nusantara. Didukung dengan akseptasi masyarakat terhadap layanan keuangan digital yang terus meluas, layanan setor tarik tunai kerjasama Motionbanking dan Pos Indonesia akan memungkinkan inklusi keuangan masyarakat di wilayah dengan akses kantor cabang bank yang terbatas. Melayani dan menjangkau setiap pelosok Indonesia selama lebih dari 275 tahun, Pos Indonesia terus berupaya meningkatkan fondasinya menuju transformasi menjadi organisasi yang berinovasi. Berfokus pada empat pilar layanan utama yang menyediakan layanan kurir dan logistik, bisnis jaringan dan layanan keuangan, properti, dan pos fintech, Pos Indonesia juga tersedia secara digital bagi pengguna melalui aplikasi Pospay dan Pos Aja!, membangun jembatan digital agar lebih dekat dengan pelanggan dan memfasilitasi berbagai kebutuhan logistik dan pengiriman. Kolaborasi dengan MotionBanking merupakan wujud lebih lanjut dari komitmen Pos Indonesia untuk mengembangkan bisnis serta berpartisipasi dalam upaya nasional meningkatkan inklusi keuangan. Selain dengan MotionBanking, pada kesempatan yang sama Pos Indonesia juga melakukan penandatanganan dengan MNC Group untuk mempererat Kerjasama dengan berbagai bisnis unit dibawah MNC Group. Ringkasan kerjasama MNC Group x Pos Indonesia: Layanan setor tarik tunai untuk nasabah MotionBanking Layanan pengiriman kurir dan logistik pada unit bisnis e-commerce MNC Group Integrasi Pos Indonesia dengan aplikasi MotionPay dan MotionCredit Sinergi layanan aplikasi Agenpos, Pospay, dan Pos Aja di UMKM binaan MNC Group Eksplorasi peluang sinergi lainnya pada tiap lini bisnis MNC Group dan Pos Indonesia